Saturday, April 21, 2012

KARAKTERISTIK AKUNTANSI MANAJEMEN Part 1 of 2


Akuntansi Manajemen dapat dipandang dari dua sudut yaitu :

  1. Akuntansi manajemen sebagai salah satu tipe akuntansi
  2. Akuntansi manajemen sebagai salah satu tipe informasi.
     Sebagai suatu sistem pengolahan informasi keuangan, akuntansi dapat dibagi menjadi dua tipe, yaitu akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen.
Akuntansi Manajemen sebagai Suatu Tipe Akuntansi
         akuntansi manajemen merupakan tipe akuntansi yang mengolah informasi keuangan yang terutama untuk memenuhi keperluan manajemen dalam melaksanaan fungsi perencanaan dan pengendalian organisasi.
        Akuntansi keuangan merupakan tipe akuntansi yang mengolah informasi keuangan yang terutama untuk memenuhi keperluan manajemen puncak dan pihak luar organisasi
Pemakai Informasi Akuntansi
Perbedaan akuntansi keuangan dengan akuntansi manajemen sebagai suatu sistem pengolahan informasi keuangan terletak pada:
Dasar pencatatan
      Fokus informasi
     Lingkup informasi
    Sifat laporan yang dihasilkan
    Keterlibatan dalam perilaku manusia
         Disiplin sumber yang melandasi
 
Perkembangan Peran Akuntansi Manajemen sebagai Suatu Tipe Akuntansi 
Peran akuntansi manajemen sebagai sistem pengolah informasi keuangan dalam perusahaan dibagi menjadi tiga tingkat perkembangan, yaitu:
 
1.  Pencatat skor (score keeping)
Akuntansi manajemen mencatat skor dan mengkomunikasikan skor kepada manajer yang bersangkutan untuk memungkinkan manajemen mengevaluasi
2. Penarik perhatian manajemen (attention directing)
Sebagai penarik perhatian manajemen, akuntansi menyajikan informasi penyimpangan pelaksanaan rencana yang memerlukan perhatian manajemen agar manajemen dapat merumuskan tindakan untuk mencegah berlanjutnya penyimpangan yang terjadi. Tahap perkembangan ini hanya dapat dicapai jika akuntansi manajemen telah dapat menjadi pencatat skor yang baik.
3. Penyedia informasi untuk pemecahan masalah (problem solving)
Jika manajemen telah mengandalkan informasi yang dihasilkan oleh akuntansi manajemen maka mereka akan selalu mengundangnya dalam setiap pengambilan keputusan pemecahan masalah yang akan mereka lakukan.
 
Akuntansi Manajemen sebagai Suatu Tipe Informasi
 
Merupakan tipe informasi kuantitatif yang menggunakan uang sebagai suatu ukuran .
Informasi akuntansi sebagai bahasa bisnis dikelompokkan menjadi tiga golongan, yaitu:
Informasi operasi
Informasi akuntansi keuangan
Informasi akuntansi manajemen
Informasi akuntansi manajemen dapat dihubungkan dengan tiga hal, yaitu objek informasi, alternatif yang akan dipilih dan wewenang manajer

Akuntansi merupakan salah satu informasi kuantitatif dan akuntansi manajemen merupakan salah satu tipe informasi akuntansi di antara dua tipe informasi yang lain, informasi operasi dan informasi akuntansi keuangan. Umumnya informasi kuantitatif lebih berperan dalam mengurangi ketidakpastian bila dibandingkan dengan informasi nonkuantitatif sehingga umumnya dalam pengambilan keputusan bisnis, manajemen lebih bertumpu pada informasi kuantitatif dibandingkan dengan informasi nonkuantitatif. 
Accounting is a business languange. Sudah dikenal bahwa akuntansi merupakan suatu bahasa bisnis. Sebagai suatu bahasa, akuntansi merupakan alat untuk berpikir manajer dalam bisnis dan untuk mengkomunikasikan pikiran-pikiran bisnis manajer kepada bawahan dan atasannya, kepada manajer lain, dan kepada pihak luar. Berpikir bisnis berarti berpikir secara ekonomis rasional.

       Hal yang Sama di antara Akuntansi Keuangan dan Akuntansi Manajemen
Meskipun terdapat berbagai perbedaan di antara akuntansi keuangan dengan akuntansi manajemen, ada dua hal yang sama dalam kedua tipe akuntansi tersebut.
Pertama, prinsip akuntansi yang berterima umum dalam akuntansi keuangan kemungkinan besar juga merupakan prinsip pengukuran yang relevan dalam akuntansi manajemen. 

Kedua, akuntansi keuangan dan akuntansi manajemen menggunakan informasi operasi yang sama sebagai bahan baku untuk menghasilkan informasi yang disajikan kepada pemakainya.

Search This Blog